WHAT'S NEW?
Loading...

7 KEBOHONGAN TERBESAR DEVELOPER KEPADA PARA GAMER - PART 2


Halo temen2 balik lagi dengan kami di channel Dua Pitu dan terima kasih telah menonton video ini. Kali ini kita akan melanjutkan list kebohongan terbesar dari beberapa developer kepada para gamers.  ok tanpa berlama2 lagi lets begin the list.

Metal Gear Solid 2

https://i.kinja-img.com/gawker-media/image/upload/s--2miVAN6s--/c_scale,f_auto,fl_progressive,q_80,w_800/pyng97ky8wixxtsuhxzn.png
Hideo kojima berhasil membuat sebuah game dan karakter yang sangat ikonik, solid snake dan game metal gear solid merupakan kesuksesan besar hingga saat ini. Namun ternyata ada cerita kelam di mana hideo menipu para fans dengan menciptakan hype yang sngat besar dalam sekuel MGS 2 yang menampilkan trailer epic dari aksi snake. Kebohongan trsebut akhirnya terbongkar saat para player memainkan game MGS2 tersebut, dimana para player hanya menggunakan snake beberapa jam di awal game dan digantikan dengan karakter baru bernama raiden.

Battlefield 3

https://www.gamepur.com/files/images/2011/bf3-ps3-copy.jpg
EA memang terkenal sebagai developer yang kurang bersahabat dengan para gamer, beberapa kebijakannya tak nyarang memberi kerugian kepada para player. Salah satu kebohongan yang takkan pernah terlupakan yaitu saat EA mengumumkan battlefield 3 untuk konsol PS3 yang akan mendapatkan versi gratis dari battlefield 1943. Namun hal itu hanya berakhir dengan janji semata, karena EA berubah fikiran pada menit2 akhir dan tak perlu repot2 memberi tahu siapa pun. Tak heran jika para pengguna PS3 yang terlah membeli BF3 mengancam gugatan class action terhadap EA. Setelah mendapat ancaman tersebut akhirnya EA merilis game terebut kepada pemilik PS3 sebagai DLC gratis.

Hype Palsu Xbox One

https://aybonline.com/wp-content/uploads/2015/07/machinima.jpg
Persaingan antara xbox dan playstation memang tak pernah ada matinya, dimana saat pertarungan console next gen mereka dimana playstation 4 memiliki penjualan yang lebih unggul dari pada xbox one milik Microsoft ini membuat pihak Microsoft mengambil strategy yang licik. Mereka menyewa machinima untuk memberikan review yang bagus untuk console xbox one mereka, machinima yang memiliki banyak youtuber terkenal sebagai partner membuat hype palsu untuk memuji console xbox one. Namun pada akhirnya federal trade commission mendenda machinima dengan berat karena iklan palsu tersebut.

Action 52

https://vignette.wikia.nocookie.net/avgn/images/a/ac/Avgn.jpg/revision/latest?cb=20130827170811
Terdapat sebuah katridge game NES yang dijual dengan bundle 52 game dalam satu katridge yang diberi nama action 52 dan dibandrol dengan harga US$ 199. Hal tersebut terdengar wajar2 saja sebelum kita mendapati bahwa dalam bundle tersebut banyak game yang tidak berjalan dengan baik dan bahkan hanya menampilkan layar kosong. Satu2nya alasan kita untuk tetap membeli game Action 52 ini adalah karna adanya hadiah yang bisa kita dapat jika mampu mengalahkan lima tingkat ooze, hadiah tersebut berupa uang sebesar US$ 104.000. tapi tetap saja hadiah tersebut terlihat kosong karena mustahil untuk mengalahkan ooze, pertandingan selalu selesai di tengah level.

Payday 2

https://www.starbreeze.com/sbz-media/2015/02/crimewave_wallpaper.jpg
Tidak ada player yang menyukai microtransactions. Kecuali mungkin kalo dia merupakan player sultan. Microtransaction dianggap merusak sistem dari game, dimana hal ini terbukti dalam game payday 2. Di mana awalnya overkill selaku developer mengatakan bahwa tidak akan memasukkan microtransaction kedalam game mereka, namun entah mengapa overkill malah memasukkan microtransaction selama update black market. Sudah pasti player yang mengetahui hal ini kesal dan mengecam perbuatan dari overkill tersebut. Untungnya starbreeze studio masuk kedalam project payday 2 dan melepaskan microtansaction tersebut, sayangnya payday 2 tetap ditinggal oleh para player.

No Man’s Sky

https://www.extremetech.com/wp-content/uploads/2016/10/nms.jpg
Inilah mungkin kebohongan terbesar dalam sejarah game dimana no man’s sky diklaim merupakan game dengan pengalaman dunia yang sangat besar hingga butuh 500 miliar tahun untuk menemukan semua planet dalam game ini, hebatnya lagi walaupun memiliki semesta yang besar namun ukuran file game ini sangat kecil, itu dikarenakan algoritma yang Dipake dalam membangun game ini. Namun hal tersebut hanyalah kebohongan semata di mana satu2nya di pusat alam semesta dalam game hanyalah portal hambar ke alam semesta lainnya, bahkan apa yang terlihat di gameplay hanyalah sebuah video yang dirender sebelumnya.
Nah itulah list 7 kebohongan terbesar developer kepada para gamers part yang 2. Tuliskan pendapat kalian di kolom komentar dan jangan lupa like dan share video ini jika kalian suka dengan video ini.

Nah itulah list dari kebohongan terbesar yang pernah terjadi dalam industry game dunia. Tuliskan pendapat kalian di kolom komentar dan jangan lupa like dan share video ini jika kalian suka dengan video Berikut ini.


0 komentar:

Post a Comment