WHAT'S NEW?
Loading...

FAKTA MENARIK DARI GAME SPIDERMAN 2018



Halo temen2 balik lagi dengan saya di DuaPitu GamingTV dan terima kasih telah menonton video ini. Game spiderman telah resmi rilis pada 7 september kemarin dan berhasil menarik perhatian dari para gamer seluruh dunia. Dan ada beberapa hal yang sangat menarik untuk kita bahas dalam game, nah kami telah merangkum listnya kedalam “Fakta Menarik dari game Spiderman”  Tapi sebelum kita lanjut, jangan lupa menekan tombol subscribe juga loncengnya agar temen2 tidak ketinggalan video2 menarik dari dunia game. Juga follow social media kita agar tidak ketinggalan info2 menarik seputar game. Ok langsung saja kita ke list yang pertama.

Storyline

https://cnet1.cbsistatic.com/img/KWu01SA6JRVEPf3M6g4QpmJ-J_c=/970x0/2018/05/31/5476c437-96cf-4ef0-8633-6e355995d6f0/spider-man-ps4-swing-le332323232323gal.jpg
Dalam game ini peter parker sudah berumur 23 tahun yang berarti sudah 8 tahun sejak pertama kali peter menjadi seorang spiderman, jadi peter sudah sangat jago untuk bisa mengendalikan kekuatan spiderman nya. Disini peter bekerja sebagai asisten lab dari Dr Otto Octavius alias Dr. octopus, lalu mantan peter yaitu Mary Jane bekerja sebagai reporter di daily bugle(byuugel) tempat dimana peter pernah bekerja dan ada bibi may yang menjadi seorang volunteer di sebuah homeless assistance group bernama F.E.A.S.T yang dipimpin oleh martin Li alias mister negative. Dasar cerita dalam game ini ialah perebutan salah satu serum bernama Devil’s Breath antara F.E.A.S.T milik mister negative dan Osborn corp, dimana mister negative dengan pasukan inner demonsnya akan menggunakan devils breath untuk menginveksi semua penduduk di new York tapi usahanya tersebut digagalkan oleh spidy dan mister negative pun ditahan di penjara para supervillian yang berada dipulau rykers, di sisi lain norman Osborn juga menginginkan devils breath yang akan digunakan sebagai obat untuk anaknya yaitu harry Osborn. Dilain pihak dr. otto yang sangat dendam dengan norman karena telah menutup laboratorium miliknya, menyerang rykers island dan membebaskan para tahanan disana, disinilah dr octopus membentuk sinister six yang beranggotakan mister negative, electro, vulture, rhino, dan scorpion. Akhirnya dr octopus berhasil menyebar devils breath dan menginfeksi warga newyork. Disinilah peran peter parker sebagai spiderman yang harus mengalahkan sinister six.

Kota New York yang Hidup

https://fsmedia.imgix.net/0d/c1/32/18/2a0f/4c52/a51c/ee5a4aede538/spiderman-ps4-easter-egg-reference-finger-guns.gif?rect=0%2C22%2C778%2C389&auto=format%2Ccompress&w=650&gifq=35
Seperti layaknya game open world pada umumnya, NPC sangat berperan penting untuk membuat sebuah dunia dalam game open world terlihat hidup. Dan insomniac selaku developer game ini berhasil untuk menghadirkan NPC yang cukup massif dan memiliki karakternya masing2 sehingga tidak terlihat monoton seperti game2 spiderman terdahulu. Kota new York juga dibuat cukup bebas sehingga player dapat leluasa meng eksplore kota new york, ditambah lagi detail kota lengkap dengan landmark dari kota newyork, sehingga membuat player yang memainkan game ini tidak akan cepat merasa bosan.

Super Villian

Dalam game ini spidy harus menghadapi cukup banyak karakter super villain yang mengambil referensi dari komik dan juga film spiderman. Dalam game ini juga hadir kelompok super vililian terkenal yaitu sinister six, dimana untuk game ini anggotanya adalah Dr. octopus, Mister Negative, Vulture, Rhino, Scorpion dan electro. Selain sinister six juga hadir beberapa villain yang melengkapi storyline dari game Spiderman ini. Diantaranya ada Kingpin yang hadapi sejak awal game dan dalam game ini bukan merupakan anggota dari sinister six. Ada juga anggota sinister six lainnya yaitu Shocker yang dalam game ini juga bukan merupakan anggota sinister six seperti di komiknya, disini shocker hanya sebagai villain yang bekerja sendiri untuk merampok sebuah bank. Villain lainnya yang ikut melengkapi storyline game ini yaitu Taskmaster dan juga tomb stone. Dan terakhir ada screwball yang menjadi villain dalam sebuah side mission.

Spiderman suits

https://i2.wp.com/vamers.com/wp-content/uploads/2018/08/Vamers-Gaming-Confirmed-Spider-Man-Suits-for-Marvels-Spider-Man-Banner.jpg?fit=1920%2C1080
Dalam game ini juga memiliki sangat banyak opsi costum yang bisa digunakan oleh si peter parker, costum2 ini juga mengambil referensi dari komik dan juga filmnya. Sayang nya hanya costum non-symbiote yang dihadirkan dalam game ini, jadi temen2 tidak perlu mencari costum si venom karena pastinya tidak ada. Costum2 yang ada dalam game ini antara lain, costum klasik spidy baik dari komik ataupun film, juga ada costum home made dari peter parker, lalu ada beberapa costum iconic dari spidy seperti noir suit, scarlet spider suit, secret war suit, negative suit, electrical suit, spider-punk, wrestle suit, fear itself suit, stealth suit, spiderman 2099 suit, velocity suit, spirit spider, last stand suit dan dark suit . Juga hadir beberapa costum buatan tony stark, seperti iron spider dan spider armor MK2, MK3, dan MK4.

Easter egg MCU

https://static.gamespot.com/uploads/screen_kubrick/1574/15746725/3435958-feature_spiderman_eastereggs_20180907.jpg
Dalam game ini juga terdapat beberapa easter egg menarik yang ditemukan oleh para player. pertama  yaitu easter egg yang wajib hadir dalam setiap komik, film ataupun game milik marvel, yaitu hadir nya sang legenda stan lee, dimana dalam game ini stan lee kembali menjadi cameo yang mencoba menghibur MJ setelah dinnernya dengan peter yang terganggu oleh panggilan tugas peter. Lalu ada sebuah easter egg yang menarik, dimana dalam game ini juga menghadirkan landmark terkenal yaitu Avanger Tower dan kuil suci dalam film dr strange. Lalu ada sebuah easter egg yang cukup unik dinama dalam side mission Spiderman P.I, spidy memata2i sekelompok orang yang tengah menyusun rencana untuk melakukan sebuah kejahatan, yang uniknya nama2 dari beberapa anggota kelompok itu ialah Deshaun, niko dan roman, yang mirip dengan karakter dalam game GTA4, nico bellic, roman bellic dan DeSean. Dan ada easter egg yang menghadirkan salah satu karakter inhuman bernama lockjaw tapi dalam bentuk statue atau patung.
Nah itulah beberapa fakta menarik dari game Spiderman 2018 ini. Tuliskan pendapat temen2 dan jangan lupa like dan share konten ini ke temen2 kalian.


0 komentar:

Post a Comment