Microsoft - Xbox
Kita mulai list dari home konsol yang paling muda, yaitu
DirectX Box atau lebih familiar dengan nama Xbox yang merupakan konsol buatan
Microsoft yang dirilis pada tahun 2001 untuk wilayah amerika utara dan setahun
kemudian dirilis secara global ke region lainnya. Konsol yang digadang2 akan
menyaingi Playstation 2 milik SONY, Dreamcast milik SEGA dan GameCube milik
Nintendo, Dibandingkan dengan rival2nya Xbox mengusung standar pc fitur dengan
733MHz Processor Intel Pentium 3 dan merupakan konsol pertama built-in
hard-disk sebagai penyimpanan. Fitur lainnya yaitu streaming service dan juga
online service yang kita kenal dengan Xbox live. Xbox sendiri terjual lebih
dari 24 juta unit hingga dihentikan produksinya pada tahun 2006 dan dilanjutkan
oleh seri konsol Xbox 360.
SONY - Playstation
Lanjut ke list selanjutnya ada Sony – playstation. Siapa
yang tidak mengenal konsol yang satu ini, playstation 1 merupakan salah satu
konsol yang paling sukses pada masanya yang berhasil terjual hingga 100 juta
unit sejak pertama kali di rilis pada tahun 1994 untuk wilayah jepang dan satu
tahun kemudian ikut dirilis pada region lain. Playstation 1 sendiri awalnya
merupakan project kerja sama antara SONY dan Nintendo yang mencoba membuat konsol
Super NES CD-ROM dimana konsol ini build in katridge game SNES dan juga support
CD-ROM. Namun sayangnya project dari kedua raksasa gaming ini tidak berjalan
lancar sehingga SONY memutuskan untuk membuat konsol nya sendiri yang kita
kenal sekarang ini dengan nama Playstation 1
SEGA – SG-1000
Lalu kita mundur sedikit kebelakang ada Konsol pertama milik
Sega yaitu Sega Computer Videogame atau bisa disebut SG-1000, dengan system
katrid bases video game. Konsol yang rilis pada tahun 1983 diciptakan oleh
Hayao Nakayama yang merupakan presiden dari Sega Enterprises pada masa itu.
Dijual dengan harga JPyen15.000 SG-1000 menuai Kesuksesan yang luar biasa
hingga membuat Sega Enterprises masuk ke daftar top 5 arcade game manufacturers
di united state dengan nilai perusahaan mencapai US$214 juta. Uniknya jadwal
rilis dari konsol ini bersamaan dengan rilisnya Nintendo famicom/Family
computer di Jepang.
Nintendo – Color TV-Game 6
Selanjutnya ada Konsol pertama milik Nintendo yaitu Color
TV-Game 6 yang merupakan konsol pertama yang dapat berjalan pada tv berwarna.
Konsol ini rilis pada tahun 1977 dan hanya rilis untuk wilayah jepang saja.
Konsol ini hanya support 1 game Light Tennis dengan gameplay yang mirip dengan
game arcade Pong yang dapat dimainkan dengan 2 player. Konsol ini terbilang
sukses dengan penjualan mencapai jutaan copies dan cukup untuk membuat sequel
selanjutnya dengan nama Color TV-Game 15.
Magnavox Odyssey
Dan list terakhir yaitu home konsol tertua dan pertama di
dunia. Magnavox Odyssey merupakan komersial game konsol pertama di dunia,
konsol ini di ciptakan oleh Ralph H. Baer yang dibantu dengan beberapa anggota
tim pengembangnya di Sanders Associates, konsol ini dirilis oleh perusahaan
asal amerika Magnavox dan pertama kali di pasarkan pada tahun 1972 dan rilis di
luar amerika pada tahun berikutnya. Tampilan dari Odeyssey konsisten dengan
warna hitam, putih dan coklat, dengan dilengkapi dua buah controller persegi
panjang. Tampilan yang dapat dijalankan oleh konsol ini berupa tiga titik
persegi warna hitam dan putih monokrom. Dengan behavior berbeda untuk setiap
titik tergatung dari game yang dimainkan, konsol odyssey generasi pertama ini
belum men-support audio. Ide awal dari pembuatan game ini adalah mundur 3 tahun
dari tahun rilis Magnavox Odyssey dan setelah pertama kali rilis pada tahun
1972 konsol ini terjual sampai 350.000 unit hingga pada tahun 1975 produksi
dari konsol ini berhenti. Total ada 28 jenis game yang dapat dimainkan di
odyssey generasi pertama baik itu game yang telah include dalam konsol ataupun
game yang dapat dibeli terpisah dengan harga mulai dari US$5.49.
Itulah top 5 list dari home konsol pertama di dunia. Dalam
list ini Apakah ada dari teman2 yang pernah memainkan salah satu dari konsol
dalam list ini, pastinya ada yaa kan atau kah pernah memainkan semuanya, hehehe... jadi
ketahuan umurnya. Tulis di kolom komentar, dan jngan lupa like dan share konten ini jika kalian suka.
0 komentar:
Post a Comment