WHAT'S NEW?
Loading...

Fruit Ninja Siap Hadir Dalam Versi Virtual Reality


Tak ada hal menyenankan lain saat ini selain membahas mengenai Virtual Reality, VR saat ini bisa dibilang menjadi dunia baru baik itu hanya untuk sebagai tour guide mengunjungi tempat hampir diseluruh dunia tanpa harus repot-repot keluar rumah, atau bahkan bermain game dengan pengalaman VR. Berbagai produsen berlomba-lomba untuk menciptakan perangkat VR milik mereka masing-masing dan mungkin tahun ini akan menjadi tahun milik VR.


Tak hanya perangkat VR yang ramai diciptakan, berbagai aplikasi atau game juga sedang gencarnya dirancang agar dapat support dengan perangkat VR. Dan kabar baik dapat dari salah satu game populer mobile yaitu Fruit Ninja. Fruit Ninja yang pertama kali rilis pada 2010 lalu bisa dibilang cukup menjadi salah satu game fenomenal yang dimainkan diperangkat mobile.

Halfbrick selaku developer Fruit Ninja memastikan bahwa Fruit Ninja akan memberikan pengalaman VR. Fruit Ninja versi VR ini akan menyediakan 3 mode permainan, yaitu Classic, Arcade dan Zen. Tentu saja kabar baik ini sangat dinantikan, kita akan dibawah kedalam dunia VR dan mencoba menebas setiap buah-buahan yang muncul dengan sensasi baru.

Rencananya Fruit Ninja versi VR ini akan hadir untuk HTC Vive dan Oculus Rift pada akhir bulan Juni ini. Sedangkan untuk Playstation VR dan Google Daydream akan tersedia pada akhir tahun ini.

Berikut ini video dari Fruit Ninja versi Virtual Reality.

0 komentar:

Post a Comment