WHAT'S NEW?
Loading...

Playstation 4K Dikabarkan Meluncur Lebih Dahulu Dibanding PlaystationVR

Dua berita update dari Playstation akhir-akhir ini memang cukup menarik untuk diikuti, Ya dua berita tersebut adalah akan adanya penerus PS 4 yang berjalan pada 4K dengan label PS 4K/PS 4.5 dan juga update lain yaitu PlaystationVR yang akan bersaing untuk perangkat Virtual Reality.


Wall Street Journal mengabarkan bahwa kini Sony tengah mengembangkan generasi terbaru dari PS 4 yang dapat memainkan game dengan pengalaman 4K. Hal ini selaras dengan pernyataan dari Wakil President Sony Computer Entertaiment, Masayasu Ito yang mengatakan bahwa ia berkeinginan agar console PS 4 dapat berjalan pada kualitas 4K.

Dengan begini maka PS 4K ini akan memiliki performa dan grafis yang lebih baik, dengan Hardware yang lebih gahar. Selain itu, Playstation 4K nantinya mampu memainkan game yang terdapat pada console Nintendo 3DS.


Console Playstation 4K ini sendiri dikabarkan akan rilis lebih dahulu dibanding PlaystationVR. Dari informasi yang beredar, kemungkinan PS 4K akan rilis bersamman dengan Headset PlaystationVR. GPU dari Playstation 4K ini sendiri akan mengalami peningkatan agar dapat mendukung konten Virtual Reality.

Untuk kabar perilisannya sendiri belum ada detail tentang kapan Playstation 4K ini akan rilis, dan juga kepastian harga yang belum diketahui. Tapi kita dapat memperkirakan harganya dari membandingkan dengan produk Sony lainnya, seperti Playstation 4 dengan harga USD 349 dan juga kabar harga dari Playstation VR dengan harga USD 399 belum termasuk Playstation camera untuk kesempurnaan pengalaman VR gamers.

0 komentar:

Post a Comment