WHAT'S NEW?
Loading...

Lenovo Y Series, Perlengkapan Gaming Terbaru Milik Lenovo


Dalam event Grand Final Lenovo Gaming League, pihak Lenovo juga mengumumkan produk Gaming terbaru mereka dalam jajaran Lenovo Y Series. Jajaran yang diluncurkan berupa Gaming Laptop, Desktop PC, dan Aksesoris Gaming.

Lenovo Ideapad Y700

Yang pertama adalah Lenovo Ideapad Y700 merupakan laptop pertama yang menggunakan teknologi Intel Real Sense 3D Camera, teknologi ini merupakan camera yang dapat merespon tangan, gerakan kepala, dan juga ekspresi wajah.

Laptop ini ditenagai oleh Quad-Core i7 6th Generation Intel CPU, dengan varian GPU (nVidia GeForce GTX 960M 2GB atau nVidia GeForce GTX 960M 4GB GDDR5). Ram yang dapat mencapai 16 GB DDR4 dengan media penyimpanan 1TB HDD + 128 SSD/512 SSD. Dengan layar Full HD (1920 x 1080) dan Ultra HD (3840 x 2160). Harga yang ditawarkan, untuk versi 15" dengan harga Rp. 16.599.000 dan versi 17" dengan harga Rp. 20.799.000

Lenovo Ideapad 700

Produk selanjutnya adalah Lenovo Ideapad 700 dengan layar Full HD (1920 x 1080). dan menggunakan Windows 10 Home. Ditenagai dengan Core i7 6th Generation Intel CPU dan nVidia GeForce GTX 950M 4GB. RAM yang dapat mencapai 16 GB dengan media penyimpanan 500 GB/1 TB HDD with 128 GB SSD. Dengan spek diatas Lenovo Ideapad 700 dibandrol dengan harga Rp. 13.999.000

Lenovo Ideacentre Y900


Produk selanjutnya adalah Gaming Desktop dengan desain yang cukup besar agar dapat diupgrade kedepannya. Ditenagai oleh Quad-Core i7 K 6th Generation Intel CPU, dipadukan dengan nVidia Geforce GTX 980 4GB. RAM up to 32GB DDR4 (4 DIMM Slots). Media penyimpanan menggunakan 4 x 3.5" atau 2.5" Compatible Hard Drive Bays (4 x Tool-free HDD trays) up to 2TB + 8GB SSHD with 256GB SSD. Daya yang digunakan sebesar 1000 Watt. Untuk harga sendiri belum ada detail harga dari pihak Lenovo.

Lenovo Y Series Aksesories

Tak ketinggalan Lenovo juga punya jajaran aksesoris gaming untuk membuat kita makin keren dalam bermain game. Aksesoris tersebut berupa Lenovo Y Gaming Keyboard, Lenovo Y Gaming Precision Mouse yang dilepas dengan harga Rp. 650.000. Lenovo Y Gaming Surround Sound Headset seharga Rp. 1.000.000. dan Lenovo Y Gaming Backpack B8170 seharga Rp. 1.500.000.

Lenovo Y50 dan Y70 Touch 

Produk terakhir merupakan Laptop Gaming pertama yang menggunakan layar Touch Screen. Kedua produk ini menggunakan nVidia GTX 860M 4GB GDDR5 dengan RAM sebesar 16GB. Y50 Touch unggul dari segi Processor yaitu menggunakan Intel Core i7-4750HQ. Dari sektor penyimpanannya keduanya menggunakan 1TB HDD. Sesuai dengan namanya Y50 menggunakan layar 15" dan Y70 menggunakan layar 17". Untuk harganya sendiri untuk Y50 Touch dibandrol dengan harga Rp. 13.499.000 sedangkan Y70 Touch dengan harga Rp. 17.999.000.

0 komentar:

Post a Comment